Beasiswa Kader Dai Pelosok Negeri / Berita

MDN Salurkan Donasi Pembangunan Asrama Santri

Mitra Dai Nusantara (MDN) salurkan donasi untuk pembangunan asrama santri di kampus perkaderan Desa Seloliman, Kecamatan Trawas Kabupaten Mojokerto. (31/8/24)

Mitra Dai Nusantara (MDN) teris berusaha ikut mensupport dan menyukseskan program program keumatan.  Salah satu langkah nyatanya yaitu dengan menyalurkan donasi untuk pembangunan asrama santri Kader Dai Pelosok Negeri di kampus perkaderan Seloliman Mojokerto.

Dana tersebut merupakan hasil donasi dari para donatur MDN untuk program penuntasan pembangunan asrama santri. Secara simbolis donasi sebesar Rp. 5.000.000 diserahkan oleh Alim Puspianto selaku ketua MDN dan diterima oleh Dr. Mashud, M.Si selaku bendahara dari Yayasan Madyan yang menaungi kampus perkaderan Seloliman.

Program penuntasan pembangunan asrama santri tersebut merupakan salah satu program yang digencarkan oleh MDN dalam mendukung infrastruktur kampus perkaderan di kaki gunung Penangungan. Pembangunan asrama santri itu sangat urgen mengingat asrama yang ada sekarang tidak cukup untuk menampung seluruh santri. Apalagi di pertengahan September nanti akan datang juga santri baru. Sehingga pembangunan asrama santri tersebut menjadi kaharusan yang tidak bisa ditunda lagi.

Dalam beberapa pekan kemarin pembangunan asrama santri sudah mulai dikerjakan. Terpantau tinggal atapnya saja yang masih belum terpasang. Usut punya usut ternyata memang dana untuk pemasangan atapnya belum ada. Sehingga donasi yang disalurkan MDN nantinya akan dipergunakan untuk tambahan pembangunan atap asrama. Walaupun nominal yang disalurkan belum cukup namun setidaknya ini bagian dari gerak cepat MDN untuk segera menyalurkan dana yang sudah diamanahkan oleh umat. Sebagaimana yang disampaikan oleh Alim Puspianto.

Alhamdulillah sudah kami salurkan dana amanah umat ini. Walaupun sedikit, semoga saja bisa membantu. InsyaAllah nanti jika ada donasi lagi juga langsung kami salurkan secepatnya”. Ujarnya

Dosen STAIL Surabaya tersebut menambahkan bahwa MDN adalah laksana talang air. Dimana ketika talang air tersebut dijatuhi air hujan maka seketika itu pula air akan disalurkan menuju tempat yang semestinya. Begitu juga dengan MDN, ketika ada titipan dana dari masyarakat maka akan segera disarkan sesuai dengan peruntukan atau akadnnya.

Iya, MDN ini ibarat talang air yang akan langsung menyalurkan dana yang dititipkan oleh masyarakat sesuai dengan akad atau peruntukannya”. Tambahnya

Sementara Dr. Mashud, M.Si selaku bendahara Yayasan Madyan yang menaungi kampus perkaderan Seloliman menyampaikan terima kasih kepada MDN yang telah mensupport pembangunan asrama santri di kampus Seloliman. Pria asal Lombok tersebut juga berharap agar pembangunan asrama santri segera selesai.

Kami sampaikan terima kasih kepada MDN yang telah membantu pembangunan asrama santri ini. kami juga berharap semoga pembangunan asrama ini bisa segera selesai”. Ucapnya. (Sang Pejuang)

Mari Kita Dukung Program Pembangunan Asrama Untuk Santri

More info: 082136559944 (WA)

No Rek: BNI : 611 1442 022

Muamalat: 702 0040 540

A.n. Mitra Dai Nusantara

Mari kita dukung program Mitra Dai Nusantara

Silahkan berdonasi langsung ke BNI : 611 1442 022, Muamalat: 702 0040 540
A.n. Mitra Dai Nusantara

Bagikan tulisan ini!

Ajak keluarga, saudara, dan kawan untuk mendapatkan inspirasi

Tinggalkan komentar